Wednesday, February 22, 2017

Bekerja Setelah Pension

Selama masa bekerja biasanya kita selalu memikirkan kapan bisa melakukan aktivitas bebas seperti jalan-jalan, liburan, memancing, main golf, bersepeda tanpa gangguan kegiatan kantor atau pekerjaan, dan ini semua dapat dilakukan setelah kita pension dari pekerjaan.

Tetapi setelah kita memasuki masa pension, terjadi hal yang sebaliknya, kita sebaiknya masih tetap bekerja, mengapa? karena bekerja memungkinkan kita untuk menjaga kebugaran phisik dan mental dan jangan lupa kita masih bisa mendapatkan tambahan penghasilan.

Berikut ini beberapa ide pekerjaan yang dapat dilakukan setelah memasuki masa pension.

  1. Tetap bekerja pada perusahaan dimana anda bekerja sebelumnya sebagai tenaga part-time atau kontrak. Biasanya hal ini bisa terjadi apabila perusahaan "tidak memiliki" tenaga ahli dibidang yang kita tinggalkan dan untuk me-rekruit pengganti membutuhkan waktu yang tidak sedikit. Gunakanlah kesempatan ini apabila memang ada diposisi ini, siapa tahu dengan posisi penawaran yang kuat, anda malahan akan mendapatkan penghasilan yang lebih besar dari saat anda bekerja.
  2. Bekerja sebagai konsultan, dengan keahlian yang anda kuasai selama masa bekerja, memungkinkan anda menjalani kegiatan sebagai konsultan atau tenaga ahli dari suatu pekerjaan. Kebebasan waktu bekerja sebagai tenaga konsultan juga sangat baik, anda bisa memanfaatkan banyak waktu untuk tetap melakukan kegiatan yang anda senangi.
  3. Mulai membangun usaha retail (berdagang), dengan semakin berkembangnya dunia maya khususnya media sosial, sangat memungkinkan kita untuk membangun suatu usaha dagang melalui media sosial atau internet atau bahkan suatu toko offline. Barang2 yang bisa dijual pertama mungkin adalah barang2 yang anda bawa dari pekerjaan terdahulu, jangan "underestimate" barang-barang yang menurut kita tidak terpakai" karena mungkin barang-barang ini adalah barang yang dicari orang karena sifat langka nya. 
  4. Menjadi part-timer mengajar atau membangun bisnis les rumahan, seperti guru les pelajaran anak sekolah, dengan semakin bersaingnya anak-anak di dunia sekolah terlihat bahwa bisnis les pelajaran sekolah tumbuh makin banyak, kesempatan ini juga jangan disia-siakan. Satu keunggulan pensionan dalam hal mengajar adalah sudah tumbuhnya sifat "wise" dan "sabar" yang akan menjadi key-point dalam hal mengajar.
  5. Mencari pekerjaan bersifat kontrak jangka pendek, untuk yang ini bisa join sama saya :)
  6. Pekerjaan sosial, apabila anda merasa sudah cukup dalam hal materi dan hanya mencari kegiatan sosial, beberapa kelompok kerja sukarelawan dapat anda coba seperti: lions club, tzu chi, dan lainnya. Bekerja mengumpulkan amal baik di usia tua juga patut dicoba.
  7. Sekolah lagi atau mengikuti pelatihan lanjutan, ini bisa anda lakukan apabila anda merasa bahwa keahlian yang sudah anda miliki masih harus ditingkatkan lagi hingga ke puncak keahlian suatu bidang menuju tatatan "doktor".
Pada akhirnya tetap bekerja setelah masa pension memungkinkan anda untuk lebih dapat mengatur waktu kerja sesuai kesenangan yang ingin dibangun.

Happy pension to a friend, saya juga akan menyusul.
Cheers :)